Kumpulan Kata-Kata Ucapan Lebaran Idul Fitri
Kata dan ucapan untuk Lebaran Idul Fitri - Telah menjadi semacam tradisi baru masyarakat di Indonesia untuk saling mengucapkan salam lebaran idul fitri dengan mengirimkan tulisan baik lewat sms maupun media sosial di internet. Sementara itu, sebenarnya pada masa Rasulullah sendiri para sahabat biasanya hanya saling mendoakan ketika berjumpa di hari Raya Idul Fitri. Sebagaimana telah disebutkan dalam kitab Fathul Bar i (2/446) bahwa diriwayatkan dalam Al-Muhamiliyat dengan sanad yang baik dari Jubair bin Nufair berkata : dahulu para sahabat Rasulullah saw apabila mereka bertemu pada hari raya sebagian mengucapkan kepada sebagian lain : تَقَبَّلَ اللّهُ مِنَّ وَ مِنْكُمْ ( Taqabbalawahu minna waminkum ). Bagi Anda yang bingung akan mengirim kata atau ucapan seperti apa dalam rangka ucapan selamat hari raya Idul Fitri berikut ini ada beberapa kata ucapan yang bisa Anda gunakan. Kata Ucapan Lebaran Idul Fitri Berharap padi dalam lesung, yang ada cuma rumpun jerami, harapan hati bertata